Page Nav

HIDE

Layanan

Breaking News:

latest

Dinsos P3AP2KB Kabupaten Banjar

Dinsos P3AP2KB Gelar Sosialisasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial di Kec. Martapura Barat

PUSKESOS (Pusat Kesejahteraan Sosial) merupakan wadah untuk verifikasi dan validasi data. Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) merupakan...

PUSKESOS (Pusat Kesejahteraan Sosial) merupakan wadah untuk verifikasi dan validasi data. Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) merupakan salah satu terobosan dalam rangka perbaikan data khususnya data penerima Bantuan Sosial yang valid dan benar.

Penetapan Keputusan Kementerian Sosial Nomor 145/HUK/2021 yang mana data By name By Addres (BNBA) yang ada dalam data terpadu kesejahteraan sosial tersebut digunakan sebagai dasar untuk program kesejateraan sosial.

Berdasarkan hal tersebut maka Dinas Sosial P3AP2KB Kabupaten Banjar melaksanakan Sosialisasi DTKS pada Kecamatan se-Kabupaten Banjar, adapun peserta yang hadir adalah operator Puskesos, Kepala Desa, TKSK dan Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan.

Selasa (17/5/2022) kegiatan sosialisasi DTKS digelar di Aula Kecamatan Martapura Barat, turut hadir dalam acara tersebut Kasi Data dan Informasi Sosial Sri Armella Suryani, Camat Martapura Barat H. Ahmad Rabani, Kasi Kesejahteraan Sosal Kecamatan Masdinah.

“Kepada seluruh peserta yang hadir agar secara serius menangani masalah tentang kesejahteraan sosial masyarakat khususnya DTKS yang terus harus divalidasi dan terimaksih atas kehadiran pian-pian berataan”, ungkap camat.

Pada kesempatan ini, Sri Armella mengungkapkan agar senantiasa memperbaiki Data Terpadu Kesejahteraan Sosial,  dimana nantinya hal ini menjadi acuan pedoman untuk digunakan dalam menentukan program-program jaminan kesehatan dan bantuan baik bantuan Pusat, Provinsi, serta Kabupaten.



Arsip Blog