Rabu, 9 Januari 2019 bertempat di Aula Rapat Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (D...
Rabu, 9 Januari 2019 bertempat di Aula Rapat Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Banjar, digelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Sekaligus Serah Terima Jabatan Kepala Dinas P2KBP3A Kab. Banjar yang baru Dra. Hj. Hamidah, M.Si. dalam pertemuan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Staff Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Sekretaris DP2KBP3A Kab. Banjar, Kabid, Kasubag, PKB, PLKB Non PNS beserta seluruh pegawai PNS dan Non PNS DP2KBP3A Kab. Banjar.
Dalam rapat tersebut Kepala Dinas P2KBP3A Kab. Banjar Dra. Hj. Hamidah, M. Si menyampaikan sambutan dan arahan mengenai pelaksanaan tupoksi kepada semua peserta rapat yang hadir dalam pertemuan tersebut, untuk itu beliau mengharapkan kerja sama dan memotivasi semua pegawai agar lebih meningkatkan kinerja masing-masing untuk menjadikan DP2KBP3A Kab. Banjar yang lebih baik lagi kedepannya.
Sementara itu Sekretaris Daerah Ir. H. Nasrunsyah MP, menambahkan untuk beberapa hal yang perlu dipusatkan peningkatannya, diantaranya RPJMD, Kampung KB, dan KLA serta Inovasi dalam proses Pencapaiannya, dan untuk itu diperlukan Sinergitas dari seluruh pihak, baik dari dalam maupun dilapangan.
Acara juga diisi dengan sesi diskusi dan tanya jawab hingga rapat koordinasi dan evaluasi kinerja ini ditutup dengan komitmen dan semangat Kebersamaan untuk mewujudkan Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Banjar yang semakin lebih baik kedepannya, baik dari segi pelayanan, tampilan dan baik pula laporan serta administrasinya.