Page Nav

HIDE

Pages

Breaking News:

latest

Dinsos P3AP2KB Kabupaten Banjar

WORKSHOP PENDAMPINGAN PERAWATAN JANGKA PANJANG BERBASIS KELUARGA MELALUI KELOMPOK BKL

Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Banjar menggelar workshop ...

Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Banjar menggelar workshop pendampingan perawatan jangka panjang berbasis keluarga, melalui kelompok bina keluarga lansia (BKL) khususnya Kampung KB tingkat Kabupaten Banjar, di Aula Kecamatan Martapura Kota, Kamis 17 Januari 2019.

Kepala Dinas P2KBP3A Kab. Banjar Dra. Hj. Siti Hamidah, M.Si saat membuka kegiatan tersebut menyampaikan dalam peraturan Undang-Undang dikatakan bahwa pemerintah dan pemerintah daerah menetapkan kebijakan pembangunan keluarga melalui pembinaan ketahanan dan kesejahteraan keluarga.

Menurut beliau, kegiatan ini bertujuan agar keluarga yang mempunyai lansia dapat menyiapkan para lansia yang sehat, aktif, mandiri, dan produktif sehingga mereka menjadi lansia yang tangguh.

Kegiatan ini sendiri dihadiri peserta sebanyak 75 orang dari semua kader BKL dikampung KB. Dengan narasumber dari PKK, Dinkes serta dari DP2KBP3A Kab. Banjar.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini para kader pembina lansia bisa menambah wawasan dan bisa memberikan pengetahuan kepada kelompok BKL-nya untuk kesejahteraan para lansia kedepannya.


Arsip Blog