Page Nav

HIDE

Pages

Breaking News:

latest

Dinsos P3AP2KB Kabupaten Banjar

Rapat Koordinasi Evaluasi APE di Kab. Banjar

Berdasarkan Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI Nomor 9 Tahun 2015 tentang Indikator Pemantauan dan Evaluasi ...

Berdasarkan Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI Nomor 9 Tahun 2015 tentang Indikator Pemantauan dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Banjar menggelar rapat koordinasi dan evaluasi Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2019, bertempat di aula mahligai Pemerintah Daerah Kab. Banjar, Selasa (24/09/2019). Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Staf Ahli Bupati Banjar bidang Kemasyarakatan dan SDM Drs. H. Masruri, MM .

Dalam sambutannya Sekretaris Dinas P2KBP3A Kab. Banjar, Dr. H. Eko Subiyanto menyampaikan yang menjadi catatan penting adalah bagaimana komitmen pemerintah Kabupaten Banjar terhadap pelaksanaan PUG, karena selama ini ada beberapa indikator prasyarat yang belum tercapai, diantaranya Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur tentang pelaksanaan PUG, dimana juga Peraturan Bupati masih dalam proses di Bagian Hukum, Perencana yang terlatih tentang PUG/PPRG, serta keterlibatan LS/LM/Perguruan Tinggi dan Dunia Usaha.

Untuk itu Seluruh SKPD di Kabupaten Banjar diharapkan berperan aktif dalam mendorong Pengarusutamaan Gender (PUG), yang dijabarkan melalui analisis membuat GAP, GBS dan TOR di dalam dokumen perencanaan, yang termuat dalam DPA SKPD sehingga dapat terukur pengarusutamaan gender. Pemahaman tentang PUG masih dilaksanakan belum maksimal, untuk itu kerjasama dari semua SKPD dengan DP2KBP3A sangat kami harapkan, agar pelaksanaan PUG di Kabupaten Banjar dapat terlaksanan dengan baik. Adapun kekurangan-kekurangan dapat kita perbaiki untuk ke depannya, guna memperoleh penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2020 yang akan datang, pungkasnya.

Kegiatan tersebut juga berisi penyampaian paparan paparan berupa progres pelaksanaan PUG dan peran POKJA PUG oleh dua Narasumber dari Staf Ahli dan Bappeda.



Arsip Blog