Page Nav

HIDE

Layanan

Breaking News:

latest

Dinsos P3AP2KB Kabupaten Banjar

Dinsos P3AP2KB Terus Gelar Sosialisasi DTKS di Kecamatan se-Kab. Banjar

Sosialisasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) merupakan Program Perlindungan Sosial berupa sistem data elektronik yang memuat inform...

Sosialisasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) merupakan Program Perlindungan Sosial berupa sistem data elektronik yang memuat informasi sosial, ekonomi, dan demografi dari sekitar 99 juta individu dengan status kesejahteraan terendah di Indonesia.

DTKS digunakan untuk memperbaiki kualitas penetapan sasaran program-program perlindungan sosial. membantu perencanaan program, memperbaiki penggunaan anggaran, dan sumber daya program perlindungan sosial.

Dengan menggunakan data dari DTKS, jumlah dan sasaran penerima manfaat program dapat dianalisa sejak awal perencanaan program, ini akan membantu mengurangi kesalahan dalam penetapan sasaran program perlindungan sosial.

Dalam hal ini Dinas Sosial P3AP2KB Kabupaten Banjar sudah melaksanakan 13 Kecamatan dari 20 Kecamatan se-Kabupaten Banjar yang sudah dilaksanakan yaitu Kecamatan Martapura Barat, Martapura Timur, Astambul, Beruntung Baru, Martapura, Sungai Pinang, Paramasan, Kertak Hanyar, Pengaron, Gambut, Karang Intan, Tatah Makmur dan Simpang Empat.

Tim yang di gawangi oleh Kabid Pemberdayaan Sosial Penanganan Fakir Miskin Ranuwaty Rosayulinda, Kasi Data Informasi Sosial Sri Armella Suryani dan Operator SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation) M. Rifky dkk dengan peserta dan sasaran yang hadir Operator Puskesos, Kepala Desa/Lurah, TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan) dan Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan.

Kami akan terus bergerak mendatangi kecamatan-kecamatan yang belum dilaksanakan, bekerjasama dalam pelaksanaan Pendataan, verifikasi dan validasi Data Terpadu Kesejahteran Sosial (DTKS) kepada pihak terkait melalui koordinasi dan musyawarah desa, Entry data melalui Aplikasi SIKS-NG, Import Data ke Aplikasi Online SIKS-NG yg terhubung langsung ke PUSDATIN”, ungkap Ella.



Arsip Blog